Apa! Jatuh ke Laut 1 Bulan, iPhone 5S Masih Bisa Dipakai!


Kalau handphone kita jatuh ke dalam air, pasti kepanikan sekaligus pasrah kita rasakan. Setelah itu terjadi, move on adalah kata yang tepat bukan? Namun, bagaimana jadinya kalau ponsel yang jatuh ke air itu ternyata ditemukan dan masih bisa dipakai? Ya, wanita asal Kepulauan Channel ini dikabarkan kehilangan iPhone-nya yang jatuh ke laut satu bulan lalu.

Stacey Sarre (47) tidak menyangka iPhonenya akan kembali padanya setelah menghilang lebih dari empat minggu. Saat iPhone itu ditemukan oleh orang lain, secara mengejutkan ponsel produksi Apple ini tetap bekerja dengan baik.

Bulan Juli kemarin, saat berjalan-jalan dengan anjingnya di pantai dekat rumahnya, Stacey menjatuh iPhone-nya. IPhone 5S tersebut pun langsung hanyut dibawa air laut. Setelah itu, Stacey pun menyerah dalam pencarian karena ponsel tersebut jatuh ke laut. Dirinya pun mengaku telah membeli iPhone baru.

Empat minggu kemudian, seorang pria bernama Mihal Stratulat (36) sedang berjalan-jalan dengan alat pendeteksi metal di pantai Gorey, Pulau Jersey, bagian dari Kepulauan Channel. Saat berjalan santai, alatnya itu berbunyi dan saat menggali tumpukan pasir terdapat sebuah iPhone.

Saat ditemukan, iPhone itu berada 38 sentimeter dalam tumpukan pasir. Dirinya pun membawa iPhone itu pulang ke rumah untuk dikeringkan. Istrinya mengatakan padanya untuk meletakkan ponsel itu di bawah cahaya matahari selama dua hari. Namun, hanya beberapa setelah dikeringkan dan dijemur, iPhone tersebut menyala lagi. Setelah mengetahui pemilik aslinya, Mihal pun menghubungi Stacey.

Saat dihubungi oleh Mihal bahwa dirinya telah temukan iPhone 5S tersebut, Stacey mengaku biasa aja saat dengar kabar itu. Namun, ketika dipastikan kalau ponsel tersebut masih aktif dan dapat dipakai lagi, Stacey tidak percaya akan hal itu. Saat itu juga, Stacey bersama suami menuju Jersey untuk bertemu Mihal.

Ketika mendapatkan kembali iPhone-nya, Stacey mengaku senang karena data-data seperti foto dan video masih ada di dalam memori. Bukan hanya itu, kontaknya juga masih lengkap. Stacey mengaku tidak ada yang hilang. Stacey bahkan mengaku ponsel tersebut sempat tercelup dalam toilet dan baik-baik saja.

Apple memang menambahkan gel silikon untuk melindungi beberapa komponen dari air, seperti kamera depan, volume, dan konektor kamera belakang, jadi tidak semua bagian dilengkapi dengan gel silikon tersebut.

Apple tetap menyatakan jika iPhone tidak tahan terhadap air walaupun memiliki gel silikon yang melindungi.


Nah, apakah ini karena kehebatan iPhone? Atau hanya keberuntungan saja?
(menurut aku sih hanya keberuntungan saja, iphone itu kena lembab gara-gara hujan aja bisa langsung wafat hahaha...)
Share on Google Plus
f comments
0 comments

0 komentar:

Posting Komentar